Perihal.id, Pamekasan – EJSC (East Java Super Corridor) yang berada dibawah naungan Bakorwil Pamekasan menggelar Ngobrol Inspiratif Bersama Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak untuk menampung aspirasi dari para talenta dan mentor yang hadir di ruang meeting EJSC, Selasa (18/3/2025) sore.
Bertemakan MJC Dulu, Kini, dan Nanti, acara ini mencetus keinginan dari Wagub Jatim yang ingin berbincang-bincang langsung dengan talenta. Untuk melihat perkembangan para talenta yang disebut MJC (Milenial Job Center).
Ibu Kepala Bakorwil Pamekasan Dra. Sufi Agustini, M.Si mengatakan pihaknya turut berbahagia melihat perkembangan talenta yang kian berkembang.
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak yang turut hadir dalam acara ini, cukup antusias menemui para talenta. Bahkan ditengah kesibukannya menyempatkan waktu untuk sharing dan menampung aspirasi talenta.
“Kalau dulu tiap EJSC ditarget mewadahi seratus talenta, sekarang saya ingin talenta punya target bagaimana tetap produktif ditengah perkembangan AI. Jangan sampai talenta tergerus oleh AI,” ungkap Wagub.
Wagub menambahkan, talenta harus bisa memanfatkan perkembangan AI untuk mempermudah dan mengefisiensi waktu dalam melakukan pekerjaan.
“Kami punya program prioritas awal dalam seratus hari kerja Ibu Khofifah (Gubernur Jatim) yaitu mengembangkan pemuatan AI untuk talenta dan mentor EJSC. Maka dari itu teman-teman silahkan mengajukan aplikasi AI apa saja yang ingin dipelajari lebih mendalam,” tuturnya.
Tidak hanya menampung aspirasi dan keluh kesah para talenta dan mentor, Wagub juga berjanji akan memberikan himbauan kepada pemerintah untuk turut mendukung program Gubernur dengan memfasilitasi talenta yang tergabung di EJSC.
EJSC merupakan salah satu program yang dikampanyekan pada tahun 2018 di pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur. EJSC untuk mewadahi kreatifitas talenta yang ada di Jawa Timur. Terbukti selama Khofifah Indar Parawansa – Emil Elistianto Dardak memimpin, terdata ribuan talenta dengan kemampuan di bidang Photografer, Videografer, Graphic Desainer, Voice Over Produk dan Kreator tersebar di lima wilayah meliputi EJSC Pamekasan, EJSC Malang, EJSC Madiun, EJSC Jember, dan EJSC Bojonegoro.
Komentar